Peluang Bisnis di Jurnalisme Digital: Tips dan Wawasan dari CEO Pontianak Disway

Sosok Adhitya Pangestu selaku CEO Pontianak Disway sekaligus narasumber-Pontianak Disway-dokumen istimewa
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Dalam era digital yang terus berkembang, jurnalisme online semakin menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Hal ini dibahas dalam acara BizTalk yang diselenggarakan oleh Indibiz Borneo dengan tema “Jurnalisme Digital: Peluang Bisnis di Industri Media Online pada Selasa, 18 Februari 2025.
Acara ini menghadirkan Adhitya Pangestu selaku Direktur Utama PT Disway Kalbar Media (Pontianak Info Disway) sekaligus bagian dari Media Multiplatform Dahlan Iskan, sebagai narasumber utama.
Acara yang disiarkan langsung melalui live Instagram ini membahas bagaimana digitalisasi membawa perubahan besar dalam dunia jurnalistik serta bagaimana para jurnalis dan pelaku media bisa memanfaatkan peluang tersebut.
Adhitya Pangestu berbagi pandangannya tentang jurnalisme digital dan bagaimana seseorang dapat berkembang di industri ini. Ia menegaskan bahwa saat ini, passion dan cita-cita bukanlah satu-satunya faktor yang menentukan kesuksesan, tetapi juga bagaimana seseorang bisa memanfaatkan fasilitas yang tersedia.
“Passion dan cita-cita bukan lagi menentukan potensi di masa depan dengan segala fasilitas yang mudah. Sekarang menjadi seorang jurnalis digital adalah peluang,” ujar Adhitya.
Adhitya Pangestu selaku CEO Pontianak Disway (kiri) saat menjadi narasumber-Pontianak Disway-dokumen istimewa
Ia juga mengungkapkan perjalanan kariernya yang berawal dari dunia content creator hingga akhirnya bertransformasi menjadi seorang jurnalis digital.
“Menjadi jurnalis berawal dari ketidaksengajaan, termasuk ayah yang merupakan seorang jurnalis senior. Awalnya saya menjadi content creator, lalu berubah dan berpeluang menjadi jurnalis karena artikel dan susunan redaksi yang menarik,” ungkapnya.
Menurutnya, perkembangan jurnalisme saat ini lebih inovatif dan memberikan kemudahan dalam mengakses berita. Namun, ia juga mengingatkan pentingnya kebijaksanaan dalam memilih topik dan tema yang diangkat agar tidak hanya mengejar viralitas semata.
BACA JUGA:Pontianak Disway Mengucapkan Selamat HUT Kota Pontianak ke-253
“Perkembangan jurnalisme sekarang lebih berinovasi dan mudah mendapatkan berita, tetapi lebih bijaksana dalam memilah dan memilih topik, ide, dan tema yang akan diangkat. Jadikan digitalisasi sebagai kemudahan, bukan untuk over power hanya sebatas kuantitas saja,” tegasnya.
Selain itu, ia menyoroti pentingnya menjaga netralitas dalam pemberitaan serta memastikan informasi yang disampaikan adalah aktual dan valid.
“Pantangan utamanya adalah jangan mendukung salah satu pihak, tapi bersifat netral. Kita tak boleh bermusuhan, melainkan harus merukunkan sesama dengan memberikan informasi yang aktual dan valid. No hoaks,” katanya.
Sumber: