Paslon Abdul-Irwan Paparkan Visi Misi dan Program Kerja di Debat Calon Walikota Singkawang 2024

Jumat 15-11-2024,20:09 WIB
Reporter : Muhammad Zibi Alifiqri, S. Pd
Editor : Tim Redaksi

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, SINGKAWANG – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 1, Abdul-Irwan, memaparkan visi, misi, dan program kerja mereka dalam debat Calon Walikota dan Wakil Walikota Singkawang yang diselenggarakan di Hotel Swiss-Belinn Singkawang, pada 15 November 2024. Dengan mengusung tema "Peningkatan Pelayanan Publik dan Pembangunan Daerah Untuk Kemajuan serta Kesejahteraan Masyarakat Kota Singkawang", Paslon Abdul-Irwan menyampaikan berbagai langkah strategis untuk membangun Singkawang yang lebih baik.

Dalam pemaparannya, Abdul menegaskan pentingnya konsep “Tindakan Rukun” sebagai pedoman dalam menjalankan pemerintahan yang responsif dan inklusif.

“Tindakan Rukun merupakan aplomin dari lima indikator yang harus diakomodir dari berbagai isu-isu yang ada di Kota Singkawang. Pemerintah harus cepat merespon segala persoalan krusial dalam pelayanan publik, mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, ekonomi, budaya, hingga pariwisata. Semua ini harus dilaksanakan dengan pemerintahan yang bersih, amanah, dan anti-KKN,” tegas Abdul.

Abdul juga menyoroti tantangan sosial yang dihadapi masyarakat Singkawang saat ini, terutama terkait akhlak generasi muda.

BACA JUGA:  Tjhai Chui Mie-Muhammadin Paparkan Visi dan Program Kerja di Debat Calon Walikota Singkawang

“Kondisi Singkawang saat ini tidak baik-baik saja. Banyak anak-anak kita yang sudah berani melawan orang tua, guru, bahkan pemuka agama. Tawuran di mana-mana. Untuk itu, tugas kita bersama adalah merubah karakter akhlak yang tidak baik menjadi baik. Sesuai hadis Rasulullah S.A.W," ungkapnya.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan akhlak dan pendidikan, Abdul-Irwan memperkenalkan program Singkawang Maghrib Mengaji bagi anak-anak, dengan insentif sebesar Rp1 juta untuk para guru mengaji. Selain itu, mereka juga akan memberikan dukungan finansial berupa:

  • Insentif sebesar Rp600 ribu untuk Posyandu demi meningkatkan kesehatan anak-anak dan ibu.
  • Beasiswa penuh bagi pelajar berprestasi dari keluarga tidak mampu yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
  • Alokasi dana infrastruktur sebesar Rp15 juta hingga Rp25 juta per RT/RW untuk pemerataan pembangunan hingga tingkat kelurahan.

Abdul-Irwan juga menanggapi keresahan masyarakat terkait kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

“Kami menggratiskan PBB bagi warga kurang mampu dan akan mengembalikan nilai PBB ke angka yang pantas,” ujar Abdul.

Debat yang berlangsung hangat ini menunjukkan komitmen Abdul-Irwan untuk membawa perubahan signifikan di Singkawang.

Kategori :