Rentcar MaC
Mau iklan?

Apel Peringatan Hari Santri Nasional di Mempawah Diikuti 1.500 Santri

Apel Peringatan Hari Santri Nasional di Mempawah Diikuti 1.500 Santri

Sebanyak 1.500 santri dari berbagai pondok pesantren di Kabupaten Mempawah mengikuti apel peringatan Hari Santri Nasional di halaman Kantor Bupati Mempawah, pada Selasa 22 Oktober 2024.-Pontianak Disway-WA- Siradj Humas Kemenag Mpw

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MEMPAWAH - Gelaran Apel dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional, diikuti oleh sekitar 1.500 santriwan dan santriwati yang berasal dari pondok pesantren di Kabupaten Mempawah, pada Selasa 22 Oktober 2024. Acara ini digelar di halaman Kantor Bupati Mempawah, dipimpin oleh Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Turut hadir, Pj Sekretaris Daerah Mempawah Abdul Malik, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Mempawah Ikhwan Pohan, dan jajaran Forkopimda Mempawah.

Hadir pula Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Mempawah, para kiyai, pengasuh, dan pimpinan pondok pesantren se-Kabupaten Mempawah, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag Mempawah. Kehadiran berbagai elemen tersebut menunjukkan betapa pentingnya peringatan Hari Santri ini bagi masyarakat Mempawah.


Acara ini digelar di halaman Kantor Bupati Mempawah, dipimpin oleh Penjabat (Pj) Bupati Mempawah, Ismail, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara. Selasa 22 Oktober 2024.-Pontianak Disway-WA-Siradj Humas Kemenag Mpw

Dalam kesempatan itu, Ismail selaku Pj Bupati Mempawah membacakan Sambutan Menteri Agama RI, dimana Hari Santri yang diperingati setiap tanggal 22 Oktober adalah momentum bagi kita semua.

 
 

BACA JUGA: Komunitas Tionghoa Mempawah Solid Menangkan Norsan-Krisantus dan Erlina-Juli

"Untuk mengenang dan meneladani para santri yang telah memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia, dengan mengusung tema "Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan,” ujar Ismail dengan refleksi semangat perjuangan para santri.

Kemudian, dalam akhir sambutan, Ismail PJ Bupati Mempawah, menyampaikan dan mengajak agar turut serta merayakan Hari Santri. Mari sejenak kita doakan pahlawan-pahlawan kita, ulama-ulama kita, santri-santri kita yang telah gugur di medan laga demi kemaslahatan bangsa dan agama.

"Semoga mereka di tempat kan di sebaik-baiknya tempat dan dikumpulkan dengan para syuhada," tutupnya.

"Selamat Hari Santri 2024, menyambung juang, merengkuh masa depan," tuturnya sambil mengepalkan tangan, sontak pun seluruh peserta apel tepuk tangan dengan meriah.


Acara ini menjadi perhatian dengan peserta apel yang menggunakan pakaian khas santri pada Apel peringatan Hari Santri Nasional di Mempawah.-Pontianak Disway -WA-Siradj Humas Kemenag Mpw

 
 

BACA JUGA: Waspada Banjir! Kasatlantas Polres Mempawah Pasang Banner Peringatan Jalur Rawan Genangan Air Desa Galang

Lebih jauh, santri dari Pondok Pesantren Al Mukhlisin, Antibar, Mempawah dipercaya sebagai petugas apel. Mereka melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan kebanggaan, menjadi perwakilan simbolis dari semangat juang santri yang terus menyala hingga hari ini.

Acara ini menjadi perhatian dengan peserta apel yang menggunakan pakaian khas santri, yakni meliputi sarung, baju koko dan peci bagi santri laki-laki sementara, bagi santrwati serba muslimah.

Penutupan apel dengan doa yang dipimpin oleh kiyai, dengan memohon doa dan keberkahan yang mana representasinya untuk Santri dan Masyarakat Kabupaten Mempawah.

Sumber: disway kalbar