AnyMind Group bergabung dengan ekosistem Google Cloud Generative AI Partner
Logo AnyMind Group dan Google Cloud Partner (Sumber: VRITIMES.com)--
Perusahaan ini mampu menggabungkan teknologi miliknya dan dukungan Google Cloud.
Singapura - 17 Juli 2024 - AnyMind Group [TSE: 5027], perusahaan BPaaS untuk marketing, e-commerce, dan transformasi digital, telah disertifikasi sebagai Service Partner dalam program Google Cloud Partner Advantage dan memasukkan perusahaan tersebut ke dalam ekosistem Google Cloud Generative AI Solutions Partner.
Layanan AI generatif, termasuk model bahasa besar (LLM), telah menjadi sangat penting dalam transformasi digital perusahaan (DX). Layanan ini merampingkan operasi, meningkatkan produktivitas, serta mendorong pertumbuhan dan inovasi bisnis.
AnyMind Group secara konsisten mengembangkan dan memberikan solusi optimal kepada perusahaan, publisher, dan creator dengan memanfaatkan Google Cloud dan menganalisis data yang dikumpulkan melalui platform miliknya dan AI generatif.
Solusi yang baru saja diluncurkan mencakup platform pemanfaatan data dan AI, AnyAI, sebuah solusi agregasi dan analisis ulasan untuk platform e-commerce dan media sosial, influencer yang dihasilkan oleh AI untuk live commerce, dan layanan konsultasi YouTube berbasis AI untuk para creator.
Mengenai sertifikasi ini, Kosuke Sogo, CEO dan co-founder AnyMind Group, mengatakan: “Penggunaan teknologi LLM dan AI untuk meningkatkan produk dan solusi kami menekankan pada pemanfaatan data yang efisien. Sertifikasi Google Cloud Service Partner dan pengakuan sebagai mitra Google Cloud Generative AI akan mempercepat inisiatif ini, memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan bisnis klien kami. Kami tetap berdedikasi untuk memanfaatkan teknologi mutakhir untuk mencapai misi kami ‘Makin Every Business Borderless’, yang memungkinkan ekspansi bisnis yang mulus dan global.”
Tentang AnyMind Group
Didirikan April 2016, AnyMind Group [TSE:5027] adalah sebuah perusahaan BPaaS untuk marketing, e-commerce, dan transformasi digital dengan visi “make it exciting for everyone to do business”. Perusahaan menyediakan dua kategori produk bagi klien-klien produsen dan korporasi, publisher dan influencer: Brand Commerce dan Partner Growth.
Brand Commerce menyediakan kepada klien-klien korporasi, yaitu platform untuk manufaktur, pemberdayaan e-commerce, pemasaran dan logistik, sementara Partner Growth menyediakan kepada publisher web dan aplikasi seluler serta influencer dan content creator, yaitu platform untuk monetisasi dan optimalisasi.
Klien-klien Partner Growth juga dapat memanfaatkan produk perusahaan kategori Brand Commerce. AnyMind Group memiliki lebih dari 1.600 staf di 22 kantor yang berada di 15 negara, termasuk Singapura, Thailand, Indonesia, Vietnam, Kamboja, Malaysia, Filipina, Hong Kong, Taiwan, Tiongkok Daratan, Jepang, India, Uni Emirat Arab, dan Korea Selatan.
Tentang BPaaS
Business-Process-as-a-Service (BPaaS) adalah bisnis model yang menggabungkan dan menciptakan lapisan nilai tambahan di atas Software-as-a-Service atau SaaS (berpusat pada perangkat lunak) dan Business Process Outsourcing atau BPO (berpusat pada operasi), dengan memberikan fleksibilitas dan skalabilitas yang lebih besar ke seluruh siklus hidup proses bisnis.
Melalui BPaaS, perusahaan dapat memanfaatkan manajemen siklus hidup proses end-to-end yang gesit dan adaptif melalui kombinasi tim teknologi dan operasi yang memanfaatkan praktik terbaik lokal dan regional, untuk merancang, mengembangkan, mengimplementasikan, mengoptimalkan, dan mengotomatisasi proses bisnis.
Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES
Sumber: