Pesan artikel
Backlink iklan

UMKM Center Pontianak Dipuji Menteri Maman: Terbaik se-Indonesia

UMKM Center Pontianak Dipuji Menteri Maman: Terbaik se-Indonesia

Menteri UMKM Maman Abdurrahman melihat produk-produk UMKM saat berkunjung ke Gedung UMKM Center Pontianak-Prokopim Pontianak-dokumen istimewa

“Kami di Dekranasda terus mendorong para pelaku UMKM untuk berani berinovasi, menjaga kualitas, dan meningkatkan daya saing produk. UMKM Center ini bukan hanya menjadi ruang pamer, tetapi juga pusat pembinaan dan penguatan kapasitas bagi para pelaku usaha,” terangnya.

Yanieta menambahkan, pihaknya secara berkala menggelar pelatihan desain, pengemasan, manajemen keuangan serta pemasaran digital agar produk UMKM Pontianak dapat menembus pasar nasional bahkan internasional. Ia juga menekankan pentingnya konsistensi dalam menjaga mutu dan ketersediaan produk.

“Dengan fasilitas dan pendampingan yang ada, kami ingin memastikan UMKM Pontianak bisa naik kelas. Kami berharap apresiasi dari Pak Menteri ini semakin memotivasi para pelaku UMKM untuk terus berkembang,” tuturnya.

BACA JUGA:Novotel Pontianak Convention Centre Siapkan Midnight Voyage 2026: Malam Penuh Kemewahan Menyambut Tahun Baru

Menurutnya, UMKM Center Pontianak akan terus diperkuat sebagai etalase unggulan produk lokal sekaligus pusat inovasi ekonomi kreatif di kota ini. 

“Kami siap berkolaborasi dengan semua pihak agar UMKM Pontianak semakin maju, berdaya saing, dan memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat,” pungkasnya.

Sumber: