Matangkan Strategi, IPIM Lakukan Silaturahmi dengan Kemenag Mempawah

Kamis 28-11-2024,17:44 WIB
Reporter : Ahmad Mus, S. H
Editor : Muhammad Zibi Alifiqri, S. Pd

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MEMPAWAH -Pengurus Ittihad Persaudaraan Imam Masjid (IPIM) Kabupaten Mempawah menggelar pertemuan sebagai bentuk silaturahmi, di ruang kerja Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mempawah, pada Kamis 28 November 2024. Pertemuan tersebut disambut penuh hangat Kakan Kemenag Mempawah, Ikhwan Pohan, yang didampingi Kepala Subbagian Tata Usaha, Ishak.

Turut dihadiri oleh Ketua IPIM Kabupaten Mempawah, Saprani Bukhori, beserta jajaran pengurus lainnya. Dalam pertemuan tersebut, Saprani menyampaikan tujuan kedatangan mereka adalah untuk menjalin silaturahmi sekaligus berkoordinasi terkait program kerja IPIM di masa mendatang. Selain itu, pihaknya juga meminta arahan dari Kepala Kemenag untuk memastikan program-program yang dirancang ke depan dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

"Kami berharap arahan dari Kepala Kantor Kemenag dapat menjadi panduan bagi kami dalam merancang dan menjalankan program IPIM, sehingga organisasi ini dapat lebih berkontribusi dalam meningkatkan kualitas keagamaan di masjid-masjid Kabupaten Mempawah," ujar Saprani.

Merespons hal tersebut, Ikhwan Pohan mengapresiasi keberadaan IPIM sebagai sebuah organisasi yang memiliki tujuan mulia untuk membangun dan meningkatkan kualitas kehidupan beragama di masyarakat. Ia menyatakan dukungannya terhadap langkah nyata atau program IPIM yang berorientasi pada kebaikan untuk masyarakat Mempawah.

BACA JUGA:Kemenag Mempawah Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Dorong Kreativitas dan Inovasi Pemuda Indonesia

"Kami sangat berterima kasih dengan keberadaan IPIM. Organisasi seperti ini sangat penting karena semakin banyak orang yang berpikir dan berbuat untuk kebaikan, maka semakin besar pula dampak positif yang dirasakan masyarakat. Kehadiran IPIM ini menjadi bagian dari upaya kolektif untuk menciptakan tatanan kehidupan yang lebih baik," ujar Pohan.

Lebih lanjut, Pohan menekankan pentingnya meningkatkan kualitas pelaksanaan ibadah di masjid agar lebih tertib dan sesuai dengan syariat Islam. Ia juga menyoroti pentingnya kompetensi seorang imam masjid sebagai pemimpin dalam pelaksanaan ibadah.

"Seorang imam masjid harus memiliki kompetensi dan kualitas yang baik. Hal ini sangat penting agar ibadah di masjid dapat dilaksanakan dengan benar dan tertib sesuai dengan tuntunan syariat. Selain itu, seorang imam juga harus mampu menjadi teladan dan sumber inspirasi bagi jamaahnya," tambahnya.

Selain itu, Pohan mengajak seluruh pengurus IPIM untuk terus bersinergi dengan Kemenag Mempawah dalam berbagai program keagamaan, termasuk pelatihan imam masjid, kajian keislaman, serta kegiatan sosial yang berorientasi pada peningkatan kualitas umat.

BACA JUGA:Peringatan HSN 2024, Kepala Kemenag Mempawah Tegaskan Pentingnya Pendidikan Pesantren Berbasis Moderasi

Pertemuan yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan ini juga menjadi momen refleksi bersama untuk membangun sinergi yang lebih erat antara Kemenag Mempawah dan IPIM dalam mengembangkan kehidupan beragama di masyarakat.

Menutup pertemuan, Ikhwan Pohan berharap IPIM dapat terus berkembang dan menjadi wadah yang mampu melahirkan imam-imam masjid yang berkompeten, berintegritas, dan berdedikasi tinggi dalam mengemban tugas mulia di tengah masyarakat.

Pertemuan ini diharapkan menjadi awal dari kolaborasi yang lebih intensif antara IPIM Kabupaten Mempawah dan Kemenag Mempawah dalam menciptakan langkah nyata yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan.

Kategori :