Erlina-Juli : Menyemai Harapan Kabupaten Mempawah yang Inklusif dan Modern

Sabtu 16-11-2024,20:49 WIB
Reporter : Muhammad Zibi Alifiqri, S. Pd
Editor : Tim Redaksi

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Pasangan calon nomor urut 2, Erlina-Juli, tampil dalam debat Calon Bupati dan Wakil Bupati Mempawah yang digelar di Auditorium BPPTD Mempawah. Dengan tema debat “Meningkatkan Pemerataan Pembangunan Berkelanjutan untuk Mewujudkan Kabupaten Mempawah Sejahtera, Mandiri, Berkeadilan, dan Memiliki Keunggulan Kompetitif dalam Rangka Menjadi Kabupaten Modern dan Berbudaya”, Erlina-Juli memaparkan program unggulan yang mengusung pemerataan pembangunan inklusif dan berkelanjutan.

Dalam segmen pendalaman visi dan misi, Erlina menyoroti pentingnya pengembangan aksesibilitas pendidikan yang inklusif untuk anak-anak, perempuan, dan penyandang disabilitas. Ia menjelaskan langkah-langkah konkret yang telah dilakukan dan rencana ke depan untuk mewujudkan Kabupaten Mempawah yang ramah bagi semua lapisan masyarakat.

"Untuk meningkatkan aksesibilitas sekolah, kami telah membangun jalur untuk penyandang disabilitas di beberapa sekolah, seperti di Sekolah Dasar Negeri 05 Mempawah. Kami juga memastikan gedung sekolah yang baru dibangun telah disiapkan dengan fasilitas inklusif, termasuk pintu otomatis dan permukaan rata," ujar Erlina. Ia menambahkan, "Kami juga akan menyediakan perangkat teknologi pendukung bagi anak-anak dengan disabilitas serta melatih guru agar mampu menciptakan budaya inklusif di sekolah. Ini menjadi prioritas kami untuk menjadikan Mempawah sebagai Kabupaten Layak Anak yang sesungguhnya."

Sementara itu, Juli, dalam paparannya, menegaskan pentingnya layanan kesehatan inklusif sebagai bagian dari pemerataan pembangunan. Dia menyebut bahwa program kesehatan ibu dan anak menjadi salah satu fokus utama.

BACA JUGA:Erlina-Juli Siap Wujudkan Mempawah Modern dan Berbudaya dengan Program Unggulan Gizi dan Sanitasi

"Layanan kesehatan yang kami gagas bertujuan memberikan akses yang setara bagi semua masyarakat, termasuk penyandang disabilitas. Kami akan memperkuat program gizi dan kesehatan untuk ibu dan anak melalui pemeriksaan kehamilan, monitoring asupan gizi, konsultasi persiapan persalinan, dan optimalisasi peran posyandu sebagai pusat pelayanan kesehatan masyarakat," ungkap Juli.

Pasangan Erlina-Juli juga menyatakan komitmen mereka untuk meningkatkan anggaran di sektor pendidikan dan kesehatan guna menunjang program-program inklusif yang telah dirancang. Dengan program unggulan tersebut, mereka optimistis mampu membawa Kabupaten Mempawah menuju masa depan yang lebih cerah, modern, dan berbudaya.

Kategori :