Kota Singkawang Fokus Tata Pasar Turi, Rekayasa Lalu Lintas dan Perbaikan Parkir Dijalankan

Sabtu 19-04-2025,13:43 WIB
Reporter : Muhammad Zibi Alifiqri, S. Pd
Editor : Muhammad Zibi Alifiqri, S. Pd

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, SINGKAWANG Pemerintah Kota Singkawang terus berupaya menata kawasan Pasar Turi yang kini berkembang pesat sebagai tujuan wisata kuliner dan pusat perbelanjaan. Peningkatan jumlah pengunjung turut berdampak pada kemacetan lalu lintas akibat banyaknya kendaraan yang melintas dan parkir di kawasan tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie bersama Wakil Wali Kota, Muhammadin serta Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FLLAJ) melakukan peninjauan langsung pada Jumat, 18 April 2025 untuk menindaklanjuti rencana rekayasa lalu lintas di Jalan P. Belitung dan Jalan Sama-sama yang berada di sekitar kawasan Pasar Turi.

“Pasar Turi ini sudah jadi pusat kuliner bagi wisatawan, kendaraan banyak yang masuk dan parkir di sini, sehingga timbul kemacetan,” kata Wali Kota Tjhai Chui Mie.

BACA JUGA:GM Telkom Kalbar Tinjau Pembangunan Infrastruktur Jaringan di Bandara Singkawang

“Karena ada masukan dari warga, kami memutuskan untuk meninjau ke sini (Pasar Turi), untuk menata dan melakukan rekayasa lalu lintas, sehingga ke depan kita ingin warga jadi nyaman untuk berkunjung menikmati kuliner dan berbelanja tanpa kemacetan lalu lintas,” tambahnya.

Dalam kunjungannya, Wali Kota juga memerintahkan dinas terkait untuk menyiapkan rambu-rambu dan marka jalan guna menunjang kelancaran sistem lalu lintas baru. Ia mengimbau masyarakat agar turut mendukung program ini demi kenyamanan bersama.

“Kita harap masyarakat bisa mendukung program ini, kita akan siapkan rambu jalan, marka jalan dan dibantu kepolisian serta Satpol PP untuk membantu menertibkan,” ujarnya.

BACA JUGA:Kemacetan di Simpang Kalimantan – Sudirman Singkawang Diatasi Lewat Rekayasa Baru

Selain rekayasa lalu lintas, pihaknya juga melakukan peninjauan terhadap lokasi kantong parkir dan memutuskan untuk menggelar rapat lanjutan guna memantapkan persiapan pembangunan kantong parkir tambahan di kawasan tersebut.

“Kita juga akan siapkan kantong parkir, namun akan kita rapatkan kembali untuk dimatangkan semua perencanaannya,” ungkap Tjhai Chui Mie.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Singkawang, Eko Susanto mengungkapkan bahwa sistem satu arah menjadi solusi terbaik untuk mengurai kemacetan.

“Kita mengusulkan agar kawasan Pasar Turi ini diberlakukan sistem lalu lintas satu arah. Sesuai dengan kondisi jalannya yang sempit, kami kira inilah solusi yang paling efektif untuk mengatasi kemacetan di sini,” ungkap Kadishub.

BACA JUGA:Larangan Parkir di Bahu Jalan Merdeka Singkawang, ini Lokasi Alternatifnya

“Usulan kami ini sudah disetujui Wali Kota dan akan kami susun regulasinya berupa SK Penetapan Wali Kota tentang Perubahan Atau Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan Pasar Turi,” imbuhnya.

Ia juga menyebutkan bahwa beberapa titik lokasi kantong parkir dinilai belum optimal. Pihaknya akan segera berkoordinasi dengan dinas terkait untuk melakukan perbaikan.

Kategori :