De Ketelaere Bersinar, Samai Rekor Messi dan Halland
Charles De Ketelaere (tengah) saat merayakan golnya kontra Young Boys di Liga Champions, Rabu 27 November 2024-atalantabc-Instagram
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Charles De Ketelaere tampil gemilang dengan mencetak dua gol dan tiga asis untuk membantu Atalanta menghancurkan Young Boys 6-1 dalam laga lanjutan Liga Champions di Stadion Wankdorf, Rabu 27 November 2024 dinihari WIB. Pemain asal Belgia ini mencatatkan rekor spesial, menyamai capaian Lionel Messi dan Erling Haaland.
De Ketelaere membuka kontribusinya dengan mengirimkan asis untuk gol Mateo Retegui di menit ke-9. Dia kembali mencetak assist untuk Retegui di menit ke-39 dan membantu Sead Kolasinac mencetak gol pada menit ke-32. Tidak hanya piawai dalam memberikan umpan, De Ketelaere juga menyumbang dua gol, yakni di menit ke-28 dan 56.
Satu-satunya gol Atalanta tanpa keterlibatan De Ketelaere dicetak oleh Lazar Samardzic di menit ke-90. Namun, hal tersebut terjadi karena eks pemain AC Milan tersebut sudah ditarik keluar pada menit ke-75.
Menurut data Opta Analyst, belum ada pemain yang mampu mencatat kontribusi lebih dari lima gol dalam satu laga Liga Champions. De Ketelaere kini menjadi pemain kedelapan yang terlibat langsung dalam lima gol dalam satu pertandingan, sekaligus menjadi pemain Belgia pertama yang mencatatkan rekor tersebut. Dia juga pemain pertama yang melakukannya bersama tim Italia.
BACA JUGA:4 Pemain Abroad Timnas Senior Dipanggil STY untuk TC AFF 2024
Capaian ini menyamai torehan Lionel Messi dan Erling Haaland. Messi mencetak lima gol untuk Barcelona saat mengalahkan Bayer Leverkusen 7-1 pada 2012. Sementara itu, Haaland mencetak lima gol ke gawang RB Leipzig saat membela Manchester City pada 2023. Perbedaannya, baik Messi maupun Haaland hanya mencetak gol tanpa memberikan assist.
Atalanta sendiri sedang berada dalam performa terbaik di Liga Champions. Hingga lima laga, mereka mengoleksi 11 poin dan belum terkalahkan. Di Serie A, mereka juga tampil impresif dengan berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 28 poin dari 13 laga. Atalanta juga menjadi tim paling produktif di liga dengan koleksi 34 gol.
Musim ini, De Ketelaere tampil konsisten. Dari 18 penampilan di semua kompetisi, ia telah mencetak empat gol dan memberikan sembilan asis. Penampilannya yang impresif semakin memperkuat statusnya sebagai salah satu pemain kunci Atalanta di musim 2024/2025.
Dengan performa gemilang ini, De Ketelaere tak hanya membantu timnya meraih hasil maksimal, tetapi juga menegaskan potensinya sebagai salah satu pemain muda berbakat di Eropa. Atalanta kini menjadi ancaman serius di Liga Champions dan Serie A.
Sumber: