Kunjungi Kemenhub, Menko Infrastruktur AHY Tegaskan Pentingnya Konektivitas untuk Pemerataan Pembangunan
Menko Infrastruktur AHY saat berkunjung di Kemenhub pada Rabu 30 Oktober 2024.-Dok. Istimewa-
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan pentingnya memperkuat konektivitas dan pemerataan Pembangunan saat berkunjung ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Rabu 30 Oktober 2024. Dalam kunjungan ini, Menko AHY berdiskusi dengan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengenai tantangan yang dihadapi Kemenhub dalam mewujudkan transportasi terintegrasi yang mencakup laut, darat, udara, dan perkeretaapian di seluruh Indonesia.
Menko AHY menekankan bahwa Indonesia sebagai negara kepulauan dengan populasi besar membutuhkan penguatan konektivitas antar wilayah. Menurutnya, upaya pembangunan tidak boleh hanya terfokus pada Pulau Jawa, tetapi harus merata hingga ke pelosok, seperti Aceh dan Papua, untuk memastikan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan yang adil.
Langkah ini dinilai penting agar manfaat pembangunan benar-benar dirasakan di seluruh penjuru negeri. Sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto, Menko AHY juga membahas target jangka pendek berupa program 100 hari kerja, di mana beberapa proyek infrastruktur transportasi akan segera diresmikan dan digunakan masyarakat.
BACA JUGA: Hadiri Liputan6 Awards, Menko AHY Bahas Pentingnya Mangrove
"Banyak hal yang harus dikoordinasikan dan disinergikan dengan berbagai kementerian dan lembaga lain, bukan hanya lingkup Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, melainkan juga dengan kementerian/lembaga lainnya," terangnya.
Sejak dilantik sebagai Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Menko AHY sudah melakukan sejumlah pertemuan khususnya dengan 5 kementerian dibawah koordinasinya.
Dengan koordinasi lintas kementerian ini, Menko AHY optimistis seluruh program dapat dilaksanakan sesuai jadwal, memberikan dampak nyata bagi masyarakat, dan mewujudkan pembangunan yang berkeadilan dan merata di seluruh wilayah Indonesia.
Sumber: