Rentcar MaC
Mau iklan?

Polres Mempawah Luncurkan Sosialisasi Pembagian Brosur 8 Prioritas Pelanggaran OPS Zebra Kapuas 2024

Polres Mempawah Luncurkan Sosialisasi Pembagian Brosur 8 Prioritas Pelanggaran OPS Zebra Kapuas 2024

Satlantas Polres Mempawah saat melakukan Sosialisasi dan Pembagian Brosur 8 Prioritas Pelanggaran Operasi Zebra Kapuas 2024, pada 16 Oktober 2024.-Pontianak Disway-Instagram/PolantasMpW

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MEMPAWAH - Polres MEMPAWAH, melalui Satlantas Polres MEMPAWAH lakukan kegiatan Sosialisasi dalam rangka Operasi Zebra Kapuas 2024, di Kabupaten MEMPAWAH pada Rabu 16 Oktober 2024.

Dalam kegiatan sosialisasi ini, petugas juga melakukan pemeriksaan surat menyurat berkendara bagi pengguna jalan yang melintasi wilayah Hukum Polres Mempawah.

Sebelumnya, diketahui bahwa Operasi Zebra Kapuas 2024, dimulai dari tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024 mendatang. Kegiatan tersebut berlangsung di berbagai titik di Kabupaten Mempawah.

Iptu Aditya Jaya Laksana Maulana, Kasatlantas Polres Mempawah saat diwawancarai secara eksklusif oleh reporter PontianakInfodisway.id mengatakan untuk sosialisasi dilaksanakan kepada masyarakat Kabupaten Mempawah melalui medsos dan juga kegiatan langsung di lapangan berupa pembagian Brosur 8 Prioritas Pelanggaran Operasi Zebra Kapuas 2024.

BACA JUGA:STAI Mempawah Perpanjang MoU dengan Perpustakaan Daerah Kabupaten Mempawah 2024

"Dengan adanya sosialisasi pembagian Brosur 8 Prioritas tersebut, kita bersama wujudkan keselamatan berkendara yang aman dan nyaman bagi pengguna jalan serta senantiasa taat tata tertib lalu lintas," tutur Iptu Aditya Jaya.

Lebih jauh, Iptu Aditya Jaya menyampaikan untuk pengendara yang terdapat pelanggaran diberikan surat teguran dan himbauan. Tambahnya.

Kemudian, Ia juga mengingatkan bagi pengguna jalan yang melintasi wilayah Hukum Polres Mempawah untuk jaga keselamatan dan ketertiban berkendara.

"Dengan menjaga keselamatan dan ketertiban dalam berkendara, maka kita bersama dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas serta menciptakan kondisi jalan yang tertib," jelasnya.

Sumber: disway kalbar