Rentcar MaC
Mau iklan?

Polres Singkawang Gelar Operasi Zebra Kapuas, Wujudkan Kamseltibcarlantas yang Aman dan Nyaman

Polres Singkawang Gelar Operasi Zebra Kapuas, Wujudkan Kamseltibcarlantas yang Aman dan Nyaman

Poster Polresta Singkawang terkait OPS Zebra Kapuas di Singkawang-lantaspolressingkawang-Instagram

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Kepolisian Resor (Polres) Singkawang menggelar Operasi Zebra Kapuas 2024 sebagai bentuk upaya mendukung suksesnya pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih dan mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas demi terwujudnya Kamseltibcarlantas yang aman dan nyaman.

Operasi ini tidak hanya bertujuan menjaga keamanan menjelang momen penting kenegaraan, tetapi juga mengajak masyarakat untuk lebih tertib dalam berlalu lintas. 

Kegiatan ini akan dimulai pada Senin, 14 - 27 Oktober 2024 dan fokus pada penegakan hukum lalu lintas serta edukasi terhadap masyarakat.

Operasi Zebra Kapuas 2024 merupakan langkah strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Singkawang.

BACA JUGA:Dishub Kota Singkawang Ungkap Alasan Terapkan Rekayasa Arus Lalu Lintas di Kawasan Pasar Hongkong

Dengan adanya operasi ini, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya disiplin berlalu lintas demi menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.

Dalam Operasi Zebra Kapuas 2024, beberapa jenis pelanggaran lalu lintas menjadi fokus utama penindakan, antara lain pengendara yang tidak menggunakan helm, pelanggaran batas kecepatan, melawan arus, dan pengemudi di bawah pengaruh alkohol. 

Selain itu, Polres Singkawang juga menyoroti pentingnya kelengkapan surat-surat kendaraan dan penggunaan sabuk pengaman bagi pengemudi mobil.

Masyarakat diimbau untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, tidak hanya selama operasi ini berlangsung, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:Pengendalian Inflasi Daerah dan HUT Pemkot Singkawang, Pj Walikota Gelar Pelaksanaan Operasi Pasar

Tentunya dengan mematuhi aturan lalu lintas, masyarakat turut berkontribusi dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban yang lebih baik di wilayah Singkawang.

Operasi Zebra Kapuas 2024 ini diharapkan dapat berjalan lancar dan mencapai tujuan utama dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

Sumber: