Turun ke Lapangan, Dandim Mempawah Pastikan Progres TMMD Imbangan ke-121 Berjalan dengan Baik
Dansatgas Letkol Inf Benu Supriyantoko, S.H., melakukan inspeksi langsung ke lokasi TMMD Imbangan ke-121 di Dusun Bobor, Desa Benuang, Kec. Toho, Mempawah, pada Jumat (26/7/2024). --Disway Kalbar
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MEMPAWAH - Dansatgas Letkol Inf Benu Supriyantoko, S.H., melakukan inspeksi langsung ke lokasi TMMD Imbangan ke-121 di wilayah Kodim 1201/Mempawah, Dusun Bobor, Desa Benuang, Kecamatan Toho, Kabupaten Mempawah, pada Jumat (26/7/2024). Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk meninjau perkembangan dan memastikan kelancaran pelaksanaan program TMMD di daerah tersebut.
Selama kunjungannya, Letkol Inf Benu Supriyantoko, S.H., didampingi oleh Komandan SSK TMMD. Ia memantau langsung progres pembangunan infrastruktur, seperti jalan desa, renovasi rumah tidak layak huni, serta pembangunan fasilitas umum lainnya yang menjadi target program TMMD ke-121.
"Kunjungan ini adalah wujud komitmen kami untuk memastikan bahwa seluruh program TMMD berjalan sesuai rencana, tepat sasaran, dan memiliki kualitas tinggi. Kami ingin memastikan bahwa seluruh pekerjaan dilakukan dengan baik dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat," ujar Letkol Benu.
BACA JUGA:Pekerja Pecel Lele di Mempawah Terlibat Kasus Pembobolan Rumah untuk Depo Judi Slot
Program TMMD ke-121 di Desa Benuang mencakup berbagai kegiatan fisik dan non-fisik yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain pembangunan infrastruktur, Satgas juga mengadakan penyuluhan posyandu berkaitan stunting, penyuluhan pertanian, dan penyuluhan wawasan kebangsaan/bela negara, serta informasi tentang penerimaan anggota TNI.
Dansatgas menilai bahwa para personel Satgas TMMD Imbangan telah bekerja keras dan hasilnya sangat terlihat di lapangan. "Ini adalah bukti nyata dari dedikasi dan kerja keras mereka untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Dusun Bobor," tukasnya.
Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, diharapkan program TMMD ke-121 ini dapat membawa perubahan positif yang signifikan bagi masyarakat Desa Benuang dan sekitarnya.
Sementara itu, DanSSK, Kapten Czi Kiki Gunawan mengungkapkan bahwa partisipasi dan antusiasme masyarakat setempat juga sangat mendukung keberhasilan program ini. "Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat yang turut serta dalam berbagai kegiatan. Kolaborasi antara TNI dan warga sangat penting dalam memastikan kelancaran dan kesuksesan program-program ini," ujarnya.
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan ke-121 ini bertujuan untuk membantu percepatan pembangunan di daerah-daerah yang membutuhkan, dengan fokus pada peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui pembangunan infrastruktur dan fasilitas umum serta peningkatan kualitas sumber daya manusia.
Diharapkan melalui program TMMD ini, masyarakat Dusun Bobor dapat menikmati kehidupan yang lebih baik dan sejahtera. Kegiatan TMMD ini juga menjadi wujud nyata sinergitas antara Kodim Mempawah, Pemda Kabupaten Mempawah, dan masyarakat dalam mempercepat pembangunan di wilayah Kabupaten Mempawah.
Sumber: disway kalbar