Rentcar MaC
Mau iklan?

Spanyol vs Jerman, Final Kepagian di Euro 2024

Spanyol vs Jerman, Final Kepagian di Euro 2024

Jerman vs Spanyol saat Piala Dunia 2022 Fase Grup--Pinterest

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Sudah ada empat tim yang melaju ke perempatfinal Euro 2024. Spanyol akan bertemu Jerman dan ada pertemuan Inggris juga dengan Swiss.

Jerman sendiri berhasil melaju ke delapan besar setelah menyingkirkan Denmark dengan skor 2-0. Pertandingan tersebut berlangsung di Signal Iduna Park, Minggu (30/6/2024) dini hari WIB.

Spanyol akan menjadi lawan Jerman di perempatfinal. Spanyol melaju ke babak berikutnya setelah mengalahkan Georgia 4-1 di RheinEnergieStadion, Senin (1/7/2024) dini hari WIB.

Spanyol vs Jerman dijadwalkan berlangsung di MHPArena, Jumat (5/7/2024) malam WIB. Dalam lima pertemuan terakhir, Jerman dan Spanyol sama-sama sekali menang dengan sisanya berakhir imbang.

BACA JUGA:Timnas Inggris Dengan Segala Permasalahannya

Ada Swiss yang berada di delapan besar. Swiss sendiri bisa terus berada di Euro 2024 setelah mengalahkan juara bertahan, yaitu Italia dengan skor 2-0 di Olympiastadion, Sabtu (29/6/2024) malam WIB.

Inggris akan menjadi lawan Swiss di fase tersebut. Negara berjuluk Three Lions itu menang susah payah berhadapan dengan Slovakia 2-1 lewat babak tambahan 2x15 menit di Arena AufSchalke, Minggu (30/6/2024) malam WIB.

Inggris vs Swiss akan berlangsung di Merkur Spiel-Arena, Sabtu (6/7/2024) malam WIB. Inggris selalu menang dalam lima pertemuan terakhir dengan Swiss.

BACA JUGA:Kutukan Juara Bertahan di 16 Besar Euro 2024

Masih akan ada empat pertandingan lagi di 16 besar. Ada laga Portugal vs Slovenia, Prancis vs Belgia, Rumania vs Belanda, dan Austria vs Turki.

Sumber: