Rentcar MaC
Mau iklan?

Daftar 5 SMA Favorit di Kabupaten Melawi, Salah Satunya Ada Sekolah Swasta

Daftar 5 SMA Favorit di Kabupaten Melawi, Salah Satunya Ada Sekolah Swasta

Daftar 5 SMA Favorit di Kabupaten Melawi, Salah Satunya Ada Sekolah Swasta. (Ald//pixellab)--

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MELAWI - Berikut daftar 5 Sekolah Menengah Atas (SMA) favorit di Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, salah satunya ada sekolah swasta.

Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat adalah salah satu Kabupaten hasil pemekaran pada tahun 2023 silam.

Kurang lebih 20 tahun lamanya sudah berdiri, Melawi menunjukkan kemajuan dalam sejumlah bidang.

Salah satunya adalah di bidang pendidikan, dimana Melawi saat ini sudah memiliki cukup banyak sekolah.

Di antara banyaknya sekolah itu salah satunya adalah SMA.

BACA JUGA:Warga Melawi Resah Lahan Cakrawala Cemari Air Bersih

Setelah pemekaran, SMA di Melawi berkenaan cukup pesat, terutama sekolah swasta.

Memasuki tahun ajaran baru dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

Tentu para orang tua dan wali murid tidak mau asal pilih sekolah.

Berikut adalah 5 SMA Favorit yang ada di Kabupaten Melawi:

1. SMA Negeri 1 Nanga Pinoh

SMA dengan sapaan akrab Smansa ini adalah salah satu sekolah pelopor di Kabupaten Melawi.

Sebelum pemekaran, bisa dibilang SMA Negeri 1 Nanga Pinoh adalah satu-satunya SMA Negeri yang ada di Kecamatan Nanga Pinoh.

Dengan rekam jejak yang begitu panjang, tidak heran kalau SMA ini menjadi rujukan dan tujuan banyak siswa di Kabupaten Melawi untuk melanjutkan ke jenjang SMA.

2. Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Nanga Pinoh

MAN Nanga Pinoh terbilang adalah sekolah baru di Kabupaten Melawi.

Berdiri kurang lebih tahun 2012/2013 kemarin, sekolah ini sudah menunjukkan eksistensinya di Kabupaten Melawi.

Sekarang, MAN Nanga Pinoh atau Melawi ini sudah menampung ratusan siswa di setiap tahun ajaran baru.

3. SMK Negeri 1 Nanga Pinoh

SMK Negeri 1 Nanga Pinoh bisa dibilang adalah buah dari hasil pemekaran Kabupaten Melawi.

Berdiri tidak lama setelah Kabupaten Melawi disahkan.

SMK Negeri 1 Nanga Pinoh menjadi sekolah kejuruan pertama dengan status negeri di Kabupaten Melawi.

Dengan jurusan favorit akuntansi, SMKN 1 Nanga Pinoh mampu menampung ratusan siswa disetiap tahun ajaran baru.

BACA JUGA:Lahan Cakrawala Bikin Warga Melawi Resah, Ini Hasil Verifikasi Dinas LHK Kalbar

4. Madrasah Aliyah Baitulmal Pancasila Nanga Pinoh

Madrasah Aliyah Baitulmal Pancasila (MABMP) Nanga Pinoh adalah salah satu sekolah swasta berbasis keagamaan tertua di Kabupaten Melawi.

Sudah berdiri sejak Melawi belum dimekarkan, MABMP selalu menjadi satu diantara sekolah pilihan siswa di Kabupaten Melawi.

Terletak dijantung ibukota Melawi, dan dilokasi sangat strategis tidak heran sekolah ini menjadi buruan siswa.

Disegi prestasi, MABMP sudah mencetak banyak lulusan. Para siswanya juga mampu bersaing dengan siswa-siswi sekolah negeri.

Para alumni juga sudah banyak berkiprah di masyarakat, dan hampir di semua lini kehidupan masyarakat Melawi.

5. SMA Kristen Eklesia Nanga Pinoh

SMA Kristen Eklesia Nanga Pinoh adalah salah satu sekolah berbasis keagamaan Kristen Katholik yang ada di Kabupaten Melawi.

Setiap tahun, mereka bisa menampung ratusan baru.

Sekolah ini juga menjadi salah satu SMA swasta yang prestasi siswanya mampu bersaing dengan siswa-siswi dari sekolah Negeri.

Sumber: prokhatulistiwa.com