Pria di Simpang Silat Hilir Dimankan Polisi, Diduga Pengedar Narkotika
--
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Seorang Pria pengedar narkotika jenis sabu di Simpang Silat Hilir berhasil dibekuk oleh Polisi. Pelaku dengan inisial YF ditangkap oleh petugas dirumahnya pada hari Sabtu (27/5/24).
Kasat Narkoba Polres Kapuas Hulu, Iptu Jamali mengatakan penangkapan pelaku berawal dari laporan masyarakat yang diduga rumah pelaku menjadi base dalam bertransaksi narkoba.
BACA JUGA:The Special One Is Back! Jose Mourinho Melatih Fenerbahce!
”Menurut pengakuanya, barang haram tersebut dibelinya dari rekannya yang berasal dari Pontianak,” kata Jamali.
Lebih lanjutnya, dia menjelaskan dari penggeledahan tersebut, petugas menyita 12 paket siap edar yang diduga narkotika jenis sabu.
”Pelaku terancam Pasal 114 Ayat (1) dan Pasal 112 Ayat (1) Undan-Undang Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika,” katanya.
Sumber: pontianakkeras.id