DoxaDigital, Hakka Indonesia, dan EverIdea Ajak Bisnis Naik Kelas Lewat TikTok for Business
--
Proses pendaftaran dirancang sederhana namun selektif, untuk memastikan peserta yang terlibat memiliki komitmen dalam mengembangkan strategi digital bisnisnya. Berikut langkah-langkahnya:
1. Kunjungi situs resmi acara di https://tiktoknext.doxadigital.com.
2. Isi formulir pendaftaran dengan data bisnis, posisi peserta, dan tujuan mengikuti acara.
3. Tunggu konfirmasi melalui email atau WhatsApp dari tim penyelenggara. Peserta yang memenuhi kriteria akan menerima e-ticket resmi beserta tautan atau undangan lokasi acara.
Untuk sesi offline pada 26 November 2025, jumlah peserta sangat terbatas, maksimal dua orang per perusahaan, sehingga konfirmasi kehadiran akan dilakukan berdasarkan urutan pendaftaran dan hasil verifikasi tim.
“Kami menghargai antusiasme bisnis untuk bisa berkembang di salah satu platform terbesar di Indonesia, namun kami sadari bahwa dengan kapasitas kantor TikTok Indonesia yang terbatas, kami perlu melakukan kurasi” Ujar Viktor Iwan.
Sementara itu, tiga sesi online berikutnya bersifat terbuka untuk diikuti oleh tim bisnis, pemasaran, maupun kreator yang ingin memperdalam pemahaman tentang strategi TikTok for Business.
Peserta yang terdaftar akan mendapatkan materi eksklusif dan rekaman acara, sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka dalam upaya bersama meningkatkan daya saing bisnis lokal di era digital.
"Sebagai TikTok Platinum Agency di Indonesia, ini adalah inisiatif awal dari banyak rangkaian acara yang kami rancang kedepannya untuk menumbuhkan brand dan bisnis di Indonesia", ujar Viktor.
About PT. Doxadigital Indonesia
Digital marketing agency di Indonesia yang diakui menjadi Platinum-Level Agency Partner TikTok For Business. Doxadigital fokus membantu brand membangun reputasi digital yang kuat melalui strategi kreatif berbasis data, teknologi, dan hasil nyata.
Tentang Hakka Indonesia
Perusahaan yang bergerak di bidang program afiliasi dan perluasan saluran penjualan di TikTok Shop, menghadirkan solusi berbasis teknologi dan performa untuk mendukung brand dan kreator di Indonesia.
Tentang Everidea
Interactive Agensi kreatif digital asal Bandung yang berawal dari industri game, kini menjadi spesialis di bidang media interaktif, produksi video, dan storytelling visual untuk membantu brand menciptakan pengalaman digital yang berkesan.
Tentang TikTok
TikTok adalah merek dagang terdaftar milik ByteDance Ltd. TiKTok for Business adalah platform terpadu untuk semua kebutuhan pemasaran bisnis di TikTok, yang mencakup TikTok Ads Manager dan TikTok Business Center. Platform ini menyediakan alat untuk membantu bisnis membuat iklan, menjangkau audiens yang tepat, dan mengelola kampanye secara efisien untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan.
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES
Sumber:




