PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, MEMPAWAH - Acara puncak Festival Robo-robo Kabupaten Mempawah digelar meriah di Pelabuhan Kuala Mempawah hari ini, Rabu (4/9). Acara tersebut dianggap sebagai bagian dari Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) tahun 2024, dan dihadiri oleh ribuan masyarakat setempat.
Sebelum puncak acara, telah dilakukan ritual pembuka berupa Pencucian Pusaka Kerajaan dan Ziarah Makam Opu Daeng Manambon.
Pada hari ini, Raja Mempawah XIII Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim beserta kerabat Istana Amantubillah Mempawah mengikuti prosesi acara dengan penuh khidmat. Adapun prosesi rangkaian acara dimulai dari Jam 08:00 WIB dan berlangsung hingga Selesai.
BACA JUGA: Ramai dan Meriahkan Acara Robo-Robo, Edi Kamtono dan Bahasan Gelar Silaturahmi di Kelurahan Banjar Serasan
Ritual Tepung Tawar Kapal Nelayan dilakukan setelah ritual buang-buang. Raja beserta rombongan dan Laskar diraja kemudian menuju tempat upacara di tenda utama, pada hari Rabu 4 September 2024.-Pontianak Disway-Kamera
"Setelah ritual buang-buang di muara Kuala Mempawah, Raja Mempawah bersama keluarga kerajaan kembali ke Pelabuhan Kuala Mempawah dengan diiringi kapal penjemput dari kerajaan," ujarnya saat diwawancarai oleh reporter PontianakInfoDisway.id.
Kemudian, ritual Tepung Tawar Kapal Nelayan dilakukan setelah ritual buang-buang. Raja beserta rombongan dan Laskar diraja kemudian menuju tempat utama di tenda yang bertempat di Pelabuhan Kuala Mempawah.
Tampak antusiasme masyarakat Kabupaten Mempawah terlihat jelas dengan kehadiran ribuan orang yang menyaksikan acara tersebut secara langsung.-Pontianak Disway-Kamera
Acara ini berjalan sukses dengan dukungan dari Pemkab Mempawah, Laskar Istana Amantubillah, Panitia Robo-Robo Mempawah, serta bantuan dari Polres Mempawah, Kodim Mempawah, Polisi Pamong Praja, dan Dishub Mempawah.
Tampak antusiasme masyarakat Kabupaten Mempawah terlihat jelas dengan kehadiran ribuan orang yang menyaksikan acara tersebut secara langsung.