"Sebagai brand lokal, kami percaya bahwa kolaborasi adalah kunci untuk tumbuh dan berkembang bersama. Melalui Matcha Cashew Series, kami berharap dapat menginspirasi brand lokal lainnya untuk berani berinovasi dan saling mendukung," ungkap Fajri.
Matcha Cashew Series akan tersedia di seluruh outlet Feel Matcha mulai 25 Agustus 2024. Untuk merayakan peluncuran seri ini, Feel Matcha dan Arummi Foods akan mengadakan berbagai promo menarik, termasuk diskon khusus dan giveaway di media sosial.
"Untuk para pecinta matcha dan mereka yang penasaran dengan rasa baru ini, kami mengundang kalian semua untuk datang dan mencoba Matcha Cashew Series. Kami juga akan mengadakan event tasting dan workshop seputar matcha dan susu nabati dalam waktu dekat, jadi stay tuned di akun Instagram kami @arummi.foods dan @feelmatcha," tutup Nacitta.
Tentang Arummi Foods
Arummi aman dikonsumsi anak-anak dan orang dewasa karena rendah kalori, rendah gula dan tidak mengandung kolesterol. Selain itu, Arummi kaya akan tembaga dan magnesium serta antioksidan yang berasal dari kacang mede, membantu menjaga kesehatan dan imunitas tubuh. Dengan 2 varian rasa, Classic dan Barista, Arummi cocok untuk diminum langsung, dicampur cereal, kopi, minuman atau masakan dan banyak kreasi lainnya. Arummi kini tersedia di lebih dari 700 supermarket di Indonesia, ecommerce dan e-groceries kesayangan Anda.
Tentang Feel Matcha
Feel Matcha adalah kafe matcha lokal pertama di Indonesia yang mengedepankan keaslian dan kualitas dengan menggunakan 1st Grade Japan Ceremonial Matcha dalam setiap produknya. Berdedikasi untuk membawa pengalaman matcha autentik kepada masyarakat Indonesia, Feel Matcha menawarkan berbagai pilihan makanan dan minuman berbasis matcha yang tidak hanya lezat tetapi juga menyehatkan. Dengan komitmen terhadap cita rasa, kualitas, dan harga yang terjangkau, Feel Matcha terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan superfood yang kaya antioksidan, memberikan sensasi relaksasi, dan mendukung gaya hidup sehat.
Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES