LindungiHutan kembali hadirkan webinar Green Skilling pada Selasa, 30 Juli 2024 bersama para expert dengan bahasan mengenai karbon kredit di Indonesia.
Setiap kegiatan operasional perusahaan menghasilkan emisi gas rumah kaca penyebab adanya perubahan iklim. Persoalan tersebut menjadi alasan bagi pemerintah Indonesia mengeluarkan peraturan untuk menjaga kelestarian lingkungan, sekaligus mencapai target pengurangan emisi karbon secara global. Pemerintah Indonesia menetapkan target pengurangan emisi sebesar 29% dan 41% pada tahun 2030 sebagai upaya mitigasi perubahan iklim di Indonesia. Perusahaan dituntut secara aktif dan berkontribusi dalam mengurangi emisi karbon salah satunya dengan skema kredit karbon. Kredit karbon merupakan instrumen yang dapat menjadi peluang bisnis dan upaya untuk mencapai keberlanjutan lingkungan. Perusahaan yang memiliki stok batasan emisi karbon, dapat menjual di pasar karbon sehingga memberikan peluang bagi perusahaan untuk mendapatkan keuntungan finansial, mendukung perusahaan lain dalam mencapai target pengurangan emisi mereka, dan mendorong partisipasi aktif untuk mengurangi dampak perubahan iklim secara global. Skema kredit karbon tergolong masih belum banyak dikenal oleh banyak perusahaan di Indonesia. Mengatasi hal tersebut, LindungiHutan mengadakan sesi webinar Green Skilling dengan judul “Carbon Credits as Business Opportunities and Environmental Sustainability” pada Selasa, 30 Juli 2024 pukul 15.00 WIB sampai selesai. Webinar ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam mengenai kredit karbon sebagai peluang bisnis, upaya mendukung keberlanjutan, serta pemahaman mengenai regulasinya di Indonesia. Mengundang tiga narasumber utama yaitu CEO Muller Karbon Kapital Indonesia, Dedra Arsyad, Researcher & Program Assistant Yayasan Madani Berkelanjutan, Intan Lestari, dan Pengawas Senior Deputi Direktur Pengawasan Bursa Karbon Otoritas Jasa Keuangan Indonesia, Murtaza. Peserta akan mendapatkan sesi tanya jawab bersama ketiga narasumber, merchandise exclusive bagi peserta yang beruntung, sertifikat digital, dan relasi. Untuk pendaftaran webinar, silakan kunjungi https://tinyurl.com/greenskilling8. Ikuti media sosial Instagram lindungihutan untuk mendapatkan informasi menarik lainnya. Tentang LindungiHutan LindungiHutan adalah start-up lingkungan yang berfokus pada aksi konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan. Sebanyak 835 ribu pohon telah ditanam bersama 536 brand dan perusahaan. Kami menggandeng masyarakat lokal di 50 lokasi penanaman yang tersebar di Indonesia. Kami menghadirkan beberapa program seperti The Green CSR, Collaboratree dengan skema Product Bundling, Service Bundling dan Project Partner, serta program Carbon Offset.Webinar GRATIS, Kredit Karbon Membuka Peluang Bisnis dan Mendukung Keberlanjutan Lingkungan
Senin 29-07-2024,05:24 WIB
Reporter : Vritimes.com
Editor : Vritimes.com
Tags : #webinar
#peluang bisnis
#mendukung
#membuka
#lingkungan
#lindungihutan
#kredit karbon
#keberlanjutan
#green skilling
Kategori :
Terkait
Rabu 16-07-2025,11:53 WIB
Generasi Muda Kini Bisa Beri Dampak Nyata Lewat Donasi Pohon Rp25 Ribu
Minggu 13-07-2025,23:52 WIB
Hari Populasi Dunia, Kampanye Tanam Pohon di Bedono Jadi Contoh Mitigasi Abrasi Pesisir
Minggu 13-07-2025,22:44 WIB
LindungiHutan Dorong Tebus Jejak Karbon dengan Penanaman Pohon
Minggu 13-07-2025,14:47 WIB
Saat Sistem Ekonomi Lama Tak Lagi Relevan, Circular Economy Jadi Jawaban atas Krisis Lingkungan
Jumat 11-07-2025,08:06 WIB
600+ Brand Telah Bergabung Tanam Pohon: Green Branding Bukan Sekadar Trend
Terpopuler
Rabu 16-07-2025,07:13 WIB
Lasarus Tegaskan Tidak Beri Karpet Merah untuk Program Transmigrasi Baru
Rabu 16-07-2025,13:37 WIB
Kasus Pengrusakan Kebun Sawit 6 Hektare di Bengkayang, Korban Minta Keadilan Diproses Tuntas
Rabu 16-07-2025,06:53 WIB
PTPN I Raih Indonesia Best Employee Engagement 2025
Rabu 16-07-2025,17:32 WIB
Pelatihan Digitalisasi UMK, Telkom dan Mitra Siap Tingkatkan Daya Saing Melalui Program PK2UMK
Terkini
Kamis 17-07-2025,01:22 WIB
Telkom Indonesia Bangun Arah Baru Pemanfaatan AI untuk Strategi Pemasaran Digital di Papua
Kamis 17-07-2025,01:22 WIB
Panen Perdana Sawit PalmCo Tembus 2,5 Tahun, TM1 Bisa 18 Ton?
Kamis 17-07-2025,01:21 WIB
KAI Properti Hadirkan Hotel Truntum Cihampelas, Akomodasi Mewah dengan Nuansa Klasik di Tengah Kota Bandung
Kamis 17-07-2025,01:20 WIB
Bintang Sempurna Gelar Acara Bertajuk “From Pixel to Print” Bersama Fotografer Profesional
Rabu 16-07-2025,17:47 WIB