PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, KUBU RAYA - Wakil Bupati Kuburaya, Sukiryanto, menghadiri acara Pisah Sambut Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Kuburaya yang berlangsung di Aula Gedung Kepong Bakol. Acara ini diselenggarakan dalam rangka peralihan kepemimpinan dari Ketua TP PKK sebelumnya, Ny. Ida Nurul Aini Kamaruzaman, A.Md, Keb., SKM, kepada Ketua TP PKK yang baru, Ibu Atzebi Yatu Lensi Sujiwo.
Ny. Ida Nurul Aini Kamaruzaman, yang akrab disapa Umi, telah mengemban tugas sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Kuburaya selama satu tahun. Dalam kesempatan ini, beliau menyerahkan jabatannya kepada penerusnya, Ibu Atzebi Yatu Lensi Sujiwo, yang telah resmi dilantik pada 10 Maret 2025. Serah terima jabatan ini menjadi momentum penting dalam kesinambungan program-program PKK di Kabupaten Kuburaya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sukiryanto menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Ny. Ida Nurul Aini Kamaruzaman atas dedikasi dan kerja kerasnya selama satu tahun terakhir dalam menggerakkan program PKK. Ia juga menyampaikan ucapan selamat kepada Ibu Atzebi Yatu Lensi Sujiwo sebagai Ketua TP PKK yang baru.
BACA JUGA:Tolak Mobil Dinas Baru, Bupati Kubu Raya Sujiwo Alihkan Anggaran untuk Perbaikan Jalan Rusak
Beliau menekankan pentingnya dukungan penuh terhadap kegiatan TP PKK Kuburaya agar program-program yang telah dirancang dapat berjalan dengan maksimal. “Semua harus bersatu agar 10 program dapat berjalan jangan setengah-setengah. Ayo kita dukung bersama-sama semua program yang ada dari tingkat kabupaten sampai ke tingkat desa,” ujarnya.
Acara ini juga dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk pengurus TP PKK dari berbagai kecamatan dan desa. Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan tampak dalam acara ini, yang menjadi simbol komitmen bersama dalam membangun kesejahteraan masyarakat melalui program-program PKK.
Dengan adanya kepemimpinan baru, diharapkan TP PKK Kabupaten Kuburaya semakin maju dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Sinergi antara pemerintah daerah dan TP PKK sangat diharapkan agar seluruh program yang telah dirancang dapat berjalan efektif dan memberikan manfaat bagi warga Kuburaya.