PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, BANDUNG - Ibis Bandung Pasteur mengumumkan peluncuran paket Intimate Wedding yang eksklusif bekerja sama dengan Titik Temu Wedding Planner. Paket ini dirancang untuk pasangan yang ingin merayakan momen pemikahan mereka dengan suasana yang intim dan elegannamun tetap penuh makna dan kemewahan.
Paket Intimate Wedding ini dibanderol dengan harga IDR 37.500.000 untuk 100 pax, dan sudah termasuk berbagai layanan lengkap untuk memastikan momen pernikahan yang sempuma. Para pasangan yang memilih paket ini akan mendapatkan fasilitas lengkap yang meliputi:
BACA JUGA:Paket Buka Puasa Penuh Warna di ibis Bandung Pasteur
- Catering dengan berbagai pilihan menu lezat untuk tamu undangan.
- Venuedi Ibis Bandung Pasteur yang nyaman dan elegan.
- Dekorasi cantik yang disesuaikan dengantema pernikahan impian Anda.
- Rias dan Busana untuk pengantin yang disesuaikan dengan gayadantema acara.
- Fotographer profesional untuk mengabadikan setiap momenberharga.
- Wedding Organizer yang akan memastikan acara berjalan lancar dan sesuai dengan keinginan.
- Music untuk menciptakan suasana yang romantis dan meriah di hari spesial Anda.
- Bonus menarik lainnya yang akan menambah kemeriahan acara.
BACA JUGA:Nikmati Buka Puasa Istimewa di Harris Hotel & Menangkan Doorprize Menarik!
Paket ini dirancang untuk memberikan pengalaman pemikahan yang tak terlupakan dengan harga yang terjangkau, tanpa mengurangi kualitas dan pelayanan yang luar biasa. Kolaborasi dengan Titik Temu Wedding Planner memastikan bahwa setiap detail acara akan terencana dengan matang, menciptakan pernikahan yang penuh kebahagiaan, dari awal hingga akhir.
Nadia Belaska, Assistant Marcom Manager Ibis Bandung Pasteur, mengungkapkan "Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Titik Temu Wedding Planner untuk memberikan pasangan yang ingin menikah pengalaman pemikahan yang sempurna, Paket Intimate Wedding ini dirancang dengan penuh perhatian terhadap detail dan kebutuhan setiap pasangan, dengan harga yang sangat kompetitif untuk segala fasilitas yang ditawarkan. Kami percaya bahwa setiap pasangan berhak merasakan kebahagiaan dan kenyamanan dalam momen spesial mereka, dan kami siap membantu mewujudkan impian pemikahan mereka," jelasnya.
Untuk info lanjut mengenai detail dan pemesanan Paket Intimate Wedding di ibis Bandung Pasteur ini dapat hubungi telepondi 022 82602020.'