RSUD Sekadau
Pesan artikel
Backlink iklan

Eksibisi Tenis Meja HUT ke-79 BPK Jadi Wadah Guyub Forkopimda Kalbar di Pontianak

Eksibisi Tenis Meja HUT ke-79 BPK Jadi Wadah Guyub Forkopimda Kalbar di Pontianak

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono dan Kepala BPK RI Perwakilan Kalimantan Barat Sri Haryati beralaga dalam eksibisi tenis meja dalam rangka HUT ke-79 BPK RI-Prokopim Pontianak-dokumen istimewa

PONTIANAKINFO.COM, PONTIANAK - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Kalimantan Barat menggelar eksibisi tenis meja dalam rangkaian HUT ke-79 BPK RI pada Sabtu, 17 Januari 2026. Kegiatan itu diramaikan Forkopimda se-Kalbar.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menilai olahraga bersama antar instansi memiliki peran penting dalam membangun keguyuban serta menyamakan visi pembangunan di daerah. Perannya penting sebagai sarana komunikasi informal yang efektif antar pimpinan dan lembaga. 

"Kegiatan seperti ini penting untuk membangun kebersamaan dan menyamakan persepsi. Dari kebersamaan itulah lahir visi yang sama dalam membangun Kalimantan Barat,” ujarnya.

BACA JUGA:Eksibisi Tenis Meja HUT ke-79 BPK Jadi Wadah Guyub Forkopimda Kalbar di Pontianak

Ia menambahkan, interaksi melalui kegiatan olahraga mampu memperkuat hubungan kerja lintas instansi, sehingga koordinasi dalam pelaksanaan program pembangunan dapat berjalan lebih baik. 

“Guyub itu penting. Kalau komunikasi terbangun dengan baik, maka kerja sama antar lembaga juga akan semakin solid,” katanya.

Edi juga menyinggung perkembangan olahraga di Kota Pontianak. Ia menyebutkan bahwa hampir seluruh cabang olahraga (cabor) tersedia di kota ini, bahkan sejumlah di antaranya telah mencatatkan prestasi tidak hanya di tingkat Kalimantan Barat, tetapi juga nasional hingga internasional. 

BACA JUGA:Inspektorat Pontianak Monev RSUD SSMA Tindaklanjuti Keluhan Pelayanan Publik

"Ini patut kita syukuri dan harus terus dijaga keberlanjutannya,” ucapnya.

Ia berharap kegiatan olahraga bersama antar instansi seperti ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, tidak hanya untuk menjaga kebugaran, tetapi juga sebagai media mempererat sinergi antar lembaga demi mendukung pembangunan daerah yang lebih harmonis dan berprestasi.

Kepala BPK RI Perwakilan Kalimantan Barat, Sri Haryati mengatakan kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sarat makna filosofis tentang ketangguhan dan kelincahan dalam menghadapi dinamika perubahan.

BACA JUGA:Peringati Isra Mikraj, Wali Kota Pontianak Ajak ASN Seimbangkan Pelayanan dan Spiritualitas


Sumber: