Rentcar MaC
Mau iklan?

Harry Kane dan Kutukan Juara, Apakah Inggris Bisa Juara Euro 2024?

Harry Kane dan Kutukan Juara, Apakah Inggris Bisa Juara Euro 2024?

Harry Kane saat merayakan kemenangannya di semifinal melawan Belanda-Harry Kane-Instagram

PONTIANAKINFO.DISWAY.ID - Harry Kane akan memainkan final keenamnya saat Inggris melawan Spanyol di Euro 2024. Dia sendiri selalu gagal meraih trofi dari lima laga final sebelumnya.

Timnas Inggris melaju ke final Euro 2024. Mereka akan menantang Spanyol dalam laga perebutan juara, Senin (15/7/2024) dini hari WIB di Olympiastadion Berlin.

Harry Kane sendiri tentunya akan menjadi sorotan menjelang laga Spanyol vs Inggris. Kapten Timnas Inggris itu berpotensi mengangkat trofi pertama dalam karier sepakbolanya.

Harry Kane memang belum pernah jadi juara baik di level klub maupun tim nasional. Prestasi terbaiknya sejauh ini adalah runner-up dari lima kali kesempatan di berbagai turnamen klub atau negara.

BACA JUGA:Ini Dia Alasan Euro 2024 Tidak Ada Perebutan Juara Ketiga!

Waktu membela Tottenham Hotspur, Kane dua kali mengantarkan klubnya ke final Piala Liga Inggris dan sekali partai puncak Liga Champions. Ketiga pertandingan itu berakhir dengan kekalahan.

Alhasil Harry Kane mencoba ke tim raksasa Bundesliga Bayern Munich. Pada final pertamanya di Jerman, Kane menjadi runner-up lagu setelah dikalahkan oleh RB Leipzig.

'Kutukan' laga final juga dirasakan Kane bersama Timnas Inggris. Dia membawa Inggris ke final Euro 2021 yang berlangsung di Wembley, tapi gagal jadi juara setelah dikalahkan Italia dalam adu penalti.

Tidak hanya sulit meraih trofi, Kane juga melempem ketika bermain di babak final. Kane tak pernah sekalipun bikin gol atau assist dalam lima final yang dimainkan sebelumnya!

BACA JUGA:Head to Head Spanyol vs Inggris Final Euro 2024, Gelar Bangsawan Jadi Hadiah Jika Inggris Menang

Adapun laga final yang pernah Harry Kane mainkan :

2015: Tottenham Hotspur 0-2 Chelsea (Piala Liga Inggris)

2019: Tottenham Hotspur 0-2 Liverpool (Liga Champions)

2021: Tottenham Hotspur 0-1 Manchester City (Piala Liga Inggris)

Sumber: sport.detik.com