47 Rumah Khusus Dibangun di Desa Padang Tikar Dua, Warga Sambut dengan Antusias
Pembangunan rumah khusus di Desa Padang Tikar Dua.-Dok. Pontianak Disway-Kamera
PONTIANAKINFO.DISWAY.ID, KUBU RAYA - Pembangunan rumah khusus sebanyak 47 unit di Desa Padang Tikar Dua, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, berjalan lancar. Proyek yang dilaksanakan oleh Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di kawasan tersebut.
Kepala Desa Padang Tikar Dua, Zainal Abidin Daeng Ali, mengungkapkan bahwa hingga saat ini tidak ada kendala yang berarti dalam pelaksanaan proyek ini.
“Pembangunan rumah khusus berjalan lancar, tidak ada permasalahan terkait lahan maupun pelaksanaan pembangunannya,” ujarnya.
Keberhasilan proyek ini tidak lepas dari koordinasi yang baik antara Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten, dan Pemerintah Desa. Sejak tahap perencanaan hingga proses serah terima lahan, semua pihak telah bekerja sama sesuai dengan aturan yang berlaku.
BACA JUGA:Satlantas Kubu Raya Gelar Patroli di Kawasan Rawan Banjir KM 39, Jalan Transkalimantan
Masyarakat setempat menyambut baik pembangunan rumah khusus ini. Sebelumnya, banyak warga yang tinggal di pesisir laut menghadapi risiko gelombang pasang dan angin kencang yang mengancam keselamatan mereka. Dengan adanya rumah khusus ini, mereka kini memiliki hunian yang lebih aman dan layak.
Kepala Bidang Perumahan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat, mengonfirmasi bahwa proyek ini terus berjalan sesuai jadwal.
“Sampai sekarang pelaksanaan pembangunan rumah khusus tersebut masih tetap berjalan,” kata Emilia.
Pembangunan rumah khusus ini diharapkan dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Desa Padang Tikar Dua, meningkatkan kualitas hidup serta memberikan rasa aman bagi warganya.
Sumber: disway kalbar