Backlink
Rentcar MaC

Pencapaian Perumdam Tirta Melawi 2024, Sambung Ratusan Rumah hingga Peringkat 1 s-Kalbar Keterbukaan Informasi

Pencapaian Perumdam Tirta Melawi 2024, Sambung Ratusan Rumah hingga Peringkat 1 s-Kalbar Keterbukaan Informasi

Direktur Perumdam Tirta Melawi, Bambang Setiawan bersama Bupati Melawi-Dok. Pontianak Disway-Kamera

Kesempatan tersebut, Bambang Setiawan mengatakan Perumdam Tirta Melawi terus berupaya meningkatkan kualitas layanan air bersih kepada masyarakat Kabupaten Melawi dengan merencanakan pengembangan instalasi baru. 

Dalam rangka memenuhi kebutuhan air bersih yang semakin meningkat, Perumdam Tirta Melawi telah mengajukan proposal pembangunan instalasi baru di dua lokasi strategis, yaitu Tanjung Lay dan Menukung. Proposal tersebut telah mendapatkan persetujuan dari Bupati Melawi untuk dilaksanakan pada tahun 2025.

"Perumdam Tirta Melawi mengusulkan pembangunan instalasi pengolahan air dengan kapasitas Tanjung Lay,50 liter per detik dan Menukung,10 liter per detik," ujar Bambang.

Pembangunan instalasi ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas distribusi air bersih kepada masyarakat di kedua wilayah tersebut, yang saat ini menghadapi kekurangan pasokan air bersih yang memadai.

"Proposal ini telah diajukan oleh Perumdam Tirta Melawi kepada Bupati Melawi, yang kemudian disetujui untuk direalisasikan pada tahun 2025. Persetujuan ini merupakan langkah positif dalam upaya meningkatkan infrastruktur dan layanan air bersih di Kabupaten Melawi," kata Bambang.

Menurut Direktur Perumdam Tirta Melawi ini, bahwa pembangunan instalasi baru ini sangat penting untuk memenuhi kebutuhan air bersih yang terus berkembang seiring dengan pertumbuhan jumlah penduduk dan aktivitas ekonomi di wilayah tersebut.

“Dengan adanya persetujuan dari Bupati Melawi, kami sangat optimis bahwa pembangunan instalasi baru di Tanjung Lay dan Menukung dapat segera dilaksanakan dan selesai tepat waktu. Instalasi ini diharapkan akan mampu meningkatkan kapasitas pasokan air bersih, yang nantinya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat. Kami akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan menjaga kualitas air yang kami suplai,” pungkasnya.

 

Sumber: disway kalbar